Other Information Logo
PPDBKJPGaleri
 Berita Sekolah backgound

Berita Sekolah

MPLS ( Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah )

MPLS ( Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah )

Kegiatan peserta didik baru di sekolah yang disebut dengan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun 2019 ditetapkan berdasarkan Permendikbud Nomor 18 Tahun 2016. Dalam Permendikbud tersebut dinyatakan bahwa pada awal tahun pelajaran, perlu dilakukan pengenalan lingkungan sekolah bagi siswa baru. Kegiatan MPLS ini lebih menekankan pada kegiatan yang bersifat edukatif dan kreatif untuk mewujudkan sekolah sebagai taman belajar yang menyenangkan.
Penyelenggaraan MPLS dilakukan sepenuhnya oleh Guru beserta Wali Kelas X sebagai pelaksana kegiatan. Selama kegiatan MPLS berlangsung guru sebagai pelaksana memberikan materi kepada siswa baru, termasuk narasumber dari Kepolisian, Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Alumni.

Daftar nama pemberi materi MPLS adalah sebagai berikut :
1. Susi Kristantina, M.Pd ( Pengenalan Tata Tertib SMAN 29 )
2. Djoko Suryadi, S.Pd ( Wiyata Mandala )
3. Drs. Sugiatno ( Pengenalan Kurikulum 2013 dan sistem SKS )
4. Rismawati, M.Pd ( Visi Misi SMAN 29 Jakarta )
5. Dra. Sari Krisantini ( Cara Belajar Efektif )
6. Kepolisian ( PBB Tim Kepolisian )
7. BNN ( Penyuluhan Anti Narkoba )
8. Marapi Amboko, S.Pd. ( Kepemimpinan dan Kegiatan OSIS Pembina OSIS/MPK )
9. Kepolisian ( Kenakalan Remaja dan Efek Hukum )
10. Dra. Ratih Andayani, M.Pd ( Kesadaran Berbangsa dan Bernegara )
11. Lina Dinawati, M.Pd ( Pendidikan Penguatan Karakter )
12. Savero ( Lets Talk About Astronomi )
13. Dra.Hj Gusneli ( Pendidikan Mental dan Agama )
14. Idang ( Pendidikan Kepramukaan )

Pelaksanaan MPLS berupaya untuk mengenali potensi diri siswa baru. Melalui potensi inilah sekolah berusaha membangun adaptasi yang baik dengan memperkenalkan lingkungan sekolah dan sekitarnya mencakup keamanan, fasilitas, dan sarana prasarana sekolah. Hal tersebut menjadikan siswa dapat mengembangkan interaksi positif dan perilaku positif sehingga tumbuh motivasi dan semangat belajar di kalangan peserta didik baru.

Hari senin, tanggal 15 Juli 2019 adalah hari pertama kegiatan MPLS dan acara ini dibuka langsung oleh Ibu Kepala SMAN 29 Jakarta, Ibu Setiawati, M.Pd. Pidato yang disampaikan Ibu Kepala Sekolah merupakan kata sambutan yang diberikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, Dr.H.Ratiyono, MMSI. Pesan beliau dalam kata sambutan tersebut adalah peserta didik harus memiliki kesiapan dan kesungguhan, perbaharui tekad dan semangat meraih cita-cita dan masa depan yang gemilang dengan kerja keras, perjuangan dan integritas, tidak boleh ada tindak kekerasan, berlatihlah menjadi seorang pemimpin, menumbuhkan perilaku positif melalui penguatan pendidikan karakter, menjaga kualitas lingkungan hidup dan terakhir adalah ucapan terima kasih kepada orang tua yang meluangkan waktunya untuk mengantarkan peserta didik ke sekolah.

Materi yang disampaikan di hari pertama adalah Pengenalan Tata Tertib SMAN 29 Jakarta oleh Ibu Susi Kristantina, M.Pd selaku Wakasek Kesiswaan, dilanjutkan materi Wawasan Wiyata Mandala oleh Wali Kelas X, Pengenalan Kurikulum 2013 dan Sistem SKS oleh Drs. Sugiatno selaku Wakasek Kurikulum, Visi Misi SMAN 29 Jakarta oleh Ibu Rismawati, M.Pd selaku Wakasek Sarprashum, dan ditutup dengan materi Cara Belajar Efektif oleh Tim Guru BK.

Kegiatan MPLS akan berakhir pada hari rabu, 17 Juli 2019, semoga para peserta didik baru dapat menerima materi dengan baik dan dapat diaplikasikan dalam proses KBM di sekolah. Atas nama panitia MPLS, kami meminta maaf jika banyak terjadi kesalahan dan kekurangan dalam penyelenggaran kegiatan MPLS ini. Bravo SMAN 29 Jakarta.


(rizanur/Jakarta)

Berita Sekolah MPLS ( Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah )
Berita Sekolah MPLS ( Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah )

Berita Sekolah terbaru

PENDAFTARAN PERPINDAHAN PESERTA DIDIK SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 20232024 TAHAP 3PENDAFTARAN PERPINDAHAN PESERTA DIDIK SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2023/2024 TAHAP 3
Pendaftaran Perpindahan Peserta Didik Semester Genap Tahun Pelajaran 2023/2024 Tahap 3
PENDAFTARAN PERPINDAHAN PESERTA DIDIK SEMESTER GENAPTAHUN PELAJARAN 2023/2024 TAHAP II
Pendaftaran Perpindahan Peserta Didik Semester Genap Tahun Pelajaran 2023/2024 Tahap II
PENDAFTARAN PERPINDAHAN PESERTA DIDIK SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2023/2024
Pendaftaran Perpindahan Peserta Didik Semester Genap Tahun Pelajaran 2023/2024